TEMANGGUNG - Sejumlah 700 personil baik Anggota Kodim 0706/Temanggung dan Polres Temanggung gelar apel pergeseran personil menjelang pemungutan dan penghitung suara pada pemilu 2024, pelaksanaan tersebut di gelar dihalaman Gedung Pemuda Kabupaten Temanggung. Selasa (13/02/2024).
Selain melibatkan anggota TNI-Polri wilayah Kabupaten Temanggung, juga di bantu personil dari Batalyon Armed 3/Naga Pakca Magelang dan Batalyon Kavaleri 3/Tank Ambarawa.
Pj Bupati Temanggung Hary Agung Prabowo didampingi Oleh Dandim 0706/Temanggung Letkol Inf Sriyono dan Kapolres Temanggung AKBP Ary Sudrajat secara langsung menjadi Inspektur Upacara.
Pj Bupati mengatakan, " Hari ini adalah hari masa tenang terakhir, besok sudah mulai melaksakan pemungutan suara, oleh karena itu hari ini kita lakukan apel pergeseran personil pengamanan pemilu tahap pemungutan dan penghitungan suara.
" Setelah apel, seluruh personil bergeser ke TPS masing masing yang sudah ditentukan, dengan total TPS 2.518 titik seluruh Temanggung.
Baca juga:
Kasal Hadiri Peringatan Hari Pers Nasional
|
Pj Bupati menghimbau kepada seluruh pengamananan, agar jaga badan tetap prima, sehat terus karena pengamanan sekitar 5 hari.
" Mari besok Pkl 07:00 Wib berbondong bondong melakukan pencoblosan di TPS masing masing, supaya angka partisipasi Masyarakat tinggi, pencoblosan sampai pkl 13:00 Wib, setelah itu penghitungan suara akan dimulai pukul 14:00 Wib sampai selesai. Ucap Pj Bupati.
Sementara itu, Kapolres Temanggung AKBP Ary Sudrajat menambahkan, " Anggota yang BKO dari Armed 3 dan Yonkav 3
melekat di Polsek, masing masing polsek mendapatkan bantuan TNI sekitar 7 personil, yang siap stanby melakukan pengamanan dan pelayanan membantu masyarakat, membantu Polri mengamankan tahapan pemungutan suara.
Menurutnya, " Sejauh ini wilayah Temanggung tidak ada TPS yang rawan, makanya pemungutan kekuatan di masing masing TPS polanya pengamanan di sesuaikan dengan kondisi wilayah. Tutupnya.